Ragam Olahan Daging Asap dari Berbagai Negara yang jarang Orang Tahu

Olahan daging asap akhir-akhir ini sedang naik daun di dunia maya. Selain Indonesia yang memiliki Se’i dari NTT, ternyata di berbagai negara punya olahan daging asapnya yang unik. Di peternakan negara-negara Barat sering terdapat bangunan kecil yang disebut smokehouse (rumah asap) untuk mengasapi dan menyimpan daging. Bangunan ini didirikan terpisah dari bangunan lain untuk mencegah bahaya kebakaran. Nah berikut adalah deretan olahan daging asap dari berbagai negara pilihan Seilera.

Finnan haddie

finan hadie Ragam Olahan Daging Asap dari Berbagai Negara yang jarang Orang Tahu

Finnan haddie adalah olahan ikan Haddock asap dingin yang berasal dari abad pertengahan di desa Findon, Skotlandia. Ikan Haddock adalah sejenih ikan Cod yang banyak hidup di dekat perairan Norwegia yang dingin. Secara tradisional ikan haddock diasapi dengan kayu yang masih hijau atau gambut.

Finnan haddie asap berwarna kekuningan yang biasa disantap dengan saffron. Sampai tahun 1800-an ketika layanan kereta api reguler didirikan, finnan haddie tetap menjadi hidangan lokal, namun sekarang dapat dijumpai di restoran-restoran di Eropa. Finnan Haddie merupakan hidangan yang simpel namun elegan. Rasa umami ikan Haddock semakin kuat karena proses pengasapan yang membutuhkan waktu berjam-jam(stoningstonseafood)

baca juga: Proses Ilmiah dibalik proses Pengasapan Daging Se’i Sapi

 

Katsuobushi

katsuobushi Ragam Olahan Daging Asap dari Berbagai Negara yang jarang Orang Tahu-01-01

Katsuobushi dalah makanan awetan berbahan baku ikan cakalang (Jepang: katsuo) yang diasap menggunakan kayu Oak agar lebih harum. Katsuobushi diserut menjadi seperti serutan kayu untuk diambil kaldunya yang merupakan bahan dasar masakan Jepang. Katsuboshi sebenarnya adalah makanan pelengkap yang ditaburkan di atas makanan sebagai penyedap rasa, atau dimakan begitu saja sebagai teman makan nasi.

Katsuobushi yang sudah diserut tipis, berwarna coklat muda hingga merah jambu sedikit bening umumnya dijual dalam kemasan plastik. Katsuobushi sebagai penyedap makanan biasanya ditaburkan di atas hiyayako (tahu dingin), okonomiyaki dan takoyaki. Katsuobushi yang sudah diserut disebut kezuribushi. 

Pengawetan ikan cakalang menjadi katsuobushi umum dilakukan di beberapa negara seperti Jepang dan kepulauan Maladewa. Teknik pengawetan ikan menjadi katsuobushi sudah dikenal di Jepang sejak zaman Edo. Katsuobushi disebut juga ikan kayu karena ikan cakalang yang sudah diolah menjadi sangat keras seperti kayu, sehingga sebelum digunakan harus diserut terlebih dahulu. (souschef.co)

baca juga: Pertama di Dunia, Ini Cara Baru Menikmati Sei Sapi yang Dijamin Nikmat

 

Pastrami

pastrami Ragam Olahan Daging Asap dari Berbagai Negara yang jarang Orang Tahu-01-01-01

Mungkin masih banyak dari kita yang masih asing mendengar nama makanan ini. Pastrami adalah produk olahan daging asap yang berasal dari Romania. Makanan ini sebenarnya mengadopsi olahan daging asap dari turki yang bernama Pastirma. Untuk membuatnya daging mentah diasinkan, dikeringkan sebagian, dibumbui dengan bumbu dan rempah-rempah, kemudian diasapi dan dikukus.

Pastrami umumnya terbuat dari daging brisket, daging kambing atau kalkun. Untuk membuatnya mula-mula daging dibrine dengan rempah-rempah dan garam, lalu diasapi dan dikukus. Pastrami biasanya dihindangkan sebagai isian sandwich, sementara di negara-negara Mediterania dihidangkan sebagai isian kebab. (tastecooking.com)

Baca Juga: Proses Ilmiah dibalik proses Pengasapan Daging Se’i Sapi

 

Bebek Zhangcha

bebek zhangcha Ragam Olahan Daging Asap dari Berbagai Negara yang jarang Orang Tahu-01-01-01

Bebek Zhangcha atau Tea Smoked Duck adalah hidangan dari Provinsi Sichuan di barat daya Cina yang terbuat dari bebek Chengdu Ma. Untuk membuatnya daging bebek terlebih dahulu dimarinasi selama beberapa jam menggunakan shicuan pepper, wine, jahe, bawang, dan garam. Untuk memperkuat rasa, daging bebek juga di marinasi dengan daun teh, lada hitam, dan cinamon. Selanjutnya daging bebek dimandikan air panas untuk menbalkan kulit. Proses ini dilakukan agar rasa kulit bebek tidak pahit saat diasap.

Proses pengasapan daging bebek sendiri terbilang cukup singkat sekitar 15 menit, namun yang membedakan proses pengasapan menggunakan wok dan daun teh hitam. Selanjutnya bebek dikukus selama 10 menit dan kemudian digorang (deep fried) hingga kulitnya menjadi renyah. Dikarenakan prosesnya yang panjang dan rumit, Bebek Zhangcha sendiri biasa dihidangkan hanya pada saat acara khusus seperti perayaan atau festival. Tertarik untuk mencobanya?

Nah itulah tadi deretan olahan kuliner daging asap dari berbagai dunia. Kira-kira Seikawan mau coba yang mana? tulis di kolom komentar ya

baca juga: 5 sambal yang paling cocok menemani makan se’i, mana favoritmu?

Sumber: World Atlas of Food, Grigson, Jane, 2008

3 thoughts on “Ragam Olahan Daging Asap dari Berbagai Negara yang jarang Orang Tahu”

  1. Pingback: Kopi Flores: Cita Rasa Nusantara yang Mendunia - SEILERA

  2. Pingback: Yummy! Ragam Olahan Lidah Sapi Unik dari Berbagai Negara yang Jarang Orang Tahu - SEILERA

  3. Pingback: Jenis-Jenis Daging Sapi Berkualitas USDA dan Cara Membedakannya

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Shopping Cart